Buah Delima Ampuh Mencegah Kanker – Belum banyak orang mengetahui khasiat buah delima bagi kesehatan. Tanaman ini masih tumbuh di daerah-daerah tertentu saja, sehingga masih bayak orang yang belum tahu keberadaannya. Namun tahukah Anda bahwa salah satu khasiat dari buah delima adalah untuk menyembuhkan kanker? Yap. Penyakit kanker saat ini menyebar semakin luas, tanpa melihat usia muda ataupun tua, juga jenis kelamin baik pria ataupun wanita. Munculnya zat-zat kimia dalam makanan memicu perkembangan dan pertumbuhan sel kanker di dalam tubuh manusia.
Jus delima mengandung komponen-komponen seperti phenylpropanoids, hydrobenzoic acid, flavones, conjugated fatty acids yang mampu menghambat pertumbuhan sel-sel kanker kolon dan kanker prostat, juga dapat menghentikan sel kanker paru.
Mencegah Kanker Payudara
Awal tahun 2010, diberitakan para periset menemukan zat kimiawi bernama ellagitannin yang terkandung di dalam buah. Zat ini mampu menahan produksi estrogen yang dapat menyuburkan pertumbuhan sel-sel kanker. Temuan ini mengarah ke buah delima yang diperkirakan mengandung banyak zat tersebut. Hasil uji laboratorium menunjukkan, delima mengandung zat kimia yang menurunkan risiko perempuan mengembangkan kanker payudara dependent hormone. Delima dapat mencegah kanker payudara karena kaya polifenol antianker dan asam yang ditemukan dapat menghambat enzim aromatase, yang dapat menyebabkan kanker di payudara.
Mencegah Penyebaran Kanker Prostat
Para periset University of California, Riverside, menemukan komponen di dalam jus delima membantu mencegah penyebaran sel-sel kanker prostat. Komponen itu adalah phenylpropanoids, hydrobenzoic acid, flavones, conjugated fatty acids. Ingredient aktif ini punya pengaruh molekular pada adhesi dan migrasi sel pada sel-sel kanker prostat metastatik. Para periset menemukan, jus buah delima ampuh mencegah kanker dimana komponennya dapat berefek pada protein yang dihasilkan di sumsum tulang yang menyebabkan sel-sel berpindah ke tulang dimana mereka dapat membentuk tumor baru.
Dengan minum satu gelas jus delima setiap hari, kita akan mendapatkan asupan senyawa antioksidan polifenol sebanyak 100 mg. senyawa ini dapat melumpuhkan sel kanker dan memulihkan dinding arteri dari proses pengerasan. Biji delima juga megandung polifenol. Itulah sebabnya jika membuat jus delima, sebaiknyan diblender bersama bijinya.
Sumber klik di sini